Sosial

2 Tahun Berdiri, KRP Blora 7 Kali Gelar Donor Darah

68
×

2 Tahun Berdiri, KRP Blora 7 Kali Gelar Donor Darah

Sebarkan artikel ini
KTP Blora
Lomba Mewarnai Tingkat Sekolah TB B se-Kecamatan Kota Blora Meriahkan 2 Tahun KRP Kabupaten Blora

BERITABANGSA.ID – BLORA – Komunitas Relawan Pendonor (KRP) Kabupaten Blora sudah 7 kali menggelar kegiatan event donor darah out door selama 2 tahun berdiri.

Tiap event, selain donor juga selalu dibarengi kegiatan lain semisal senam sehat, lomba mewarnai dan bazar UMKM.

Scroll untuk melihat berita

Kali ini pagelaran event ke-7 ini ditempatkan di halaman Perpustakaan Kabupaten Blora, Jawa Tengah, Minggu (30/7/2023).

Ketua KRP – komunitas di bawah naungan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Blora ini-
Noorman Pramono, mengapresiasi ketua dan panitia Abu Sahid sudah all out menggelar acara.

“Terimakasih Ketua PMI Blora dan jajaran, yang tak bosan untuk membimbing dan memotivasi kami hingga 2 tahun ini kami eksis melakukan giat kemanusiaan bersama teman-teman,” terangnya.

Noorman menambahkan, awal mula KRP dibentuk di kala pandemi Covid mencekam, 2021.

Saat itu varian delta memakan banyak korban dan tingginya angka korban Demam Berdarah Dengue. Sehingga stok darah baik di UDD PMI Blora maupun Cepu menipis.

Ketua panitia KRP, Abu Sahid menyampaikan terimakasih atas keterlibatan dewan kehormatan, dan seluruh panitia.

Menjelang masa bakti berakhir 26 September 2023 kegiatan ini sekaligus menyambut HUT Proklamasi RI.

“Kami mengadakan donor darah, kali ini ditambah ada lomba mewarnai sebagai inovasi. Biasanya hanya donor, bazar dan senam saja,” ucap Simon Abu Sahid.

Dengan lomba mewarna melibatkan peserta anak sekolah taman kanak-kanak (TK) se-kecamatan kota, akan menumbuhkan rasa cinta akan donor darah sejak dini dan peduli sesama.

“Dengan begini merangsang pertumbuhan pendonor pemula di Kabupaten Blora dan bisa mencukupi kebutuhan darah di Kabupaten Blora,” tambahnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *