Ekonomi dan Bisnis

Sukses Menekan Inflasi, Blitar Kembali Raih TPID Awards Kali Kedua

93
×

Sukses Menekan Inflasi, Blitar Kembali Raih TPID Awards Kali Kedua

Sebarkan artikel ini
Bupati Blitar Rini Syarifah didamping kabag perekonomian Sri Wahyuni saat memberi ucapan terima kasih pada penganugerahan

BERITABANGSA.COM-BLITAR – Pemerintah Kabupaten Blitar memang patut diacungi jempol. Dari info yang terhimpun, kali ini Blitar tampil menjadi daerah terbaik sebagai Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten/Kota Berprestasi 2021 pada ajang TPID Award  2022.

Oleh karena itu, Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo bersama Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto menganugerahi Bupati Blitar Rini Syarifah dengan penghargaan TPID Award.

Scroll untuk melihat berita

Penghargaan tersebut diserahkan dalam rangkaian kegiatan Rapat Koordinasi Pusat dan Daerah (Rakorpusda) Pengendalian Inflasi dan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan, di Shangri La Ballroom Kota Surabaya, Rabu (14/9/2022).

Menanggapi hal itu, Sekda Kabupaten Blitar yang sekaligus Ketua TPID, Izul Marom saat diwawancari media menyampaikan bahwa penghargaan TPID Award tahun ini adalah yang kedua kali bagi Kabupaten Blitar, karena pada tahun sebelumnya juga mendapatkan penghargaan yang sama.

“TPID Award ini penghargaan dari pemerintah pusat melalui Bank Indonesia kepada Kabupaten Blitar. Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi kepada daerah yang dinilai berhasil mengendalikan inflasi dengan baik,” katanya.

Menurut Izul, keberhasilan Kabupaten Blitar mengendalikan inflasi daerah dan inflasi nasional tak lepas dari strategi dan kinerja semua pihak yang diimplementasikan oleh berbagai pihak.

Salah satunya, melalui TPID Pemkab Blitar menerapkan strategi high level meeting atau rapat tingkat tinggi dengan melibatkan Bank Indonesia Kediri , OJK dan BPS.

“Kita rapat bareng-bareng dan memetakan apa komoditas dan kebutuhan sehari-hari di Blitar yang berpengaruh terhadap inflasi. Nah dari situ, kita treatment dan membuat kebijakan. Teman-teman kita di OPD kemudian membuat kebijakan agar tidak terjadi inflasi,” terangnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *