Pendidikan

Usia 16 Tahun, Farich Lolos Jadi Mahasiswa UNAIR Jalur SNBP

822
×

Usia 16 Tahun, Farich Lolos Jadi Mahasiswa UNAIR Jalur SNBP

Sebarkan artikel ini
Farich SNBP
Muhammad Farich lolos Jalur SNBP

BERITABANGSA.ID, SURABAYA – Di tengah ramai bupati ditetapkan KPK jadi tersangka, seorang remaja asal Sidoarjo Muhammad Farich, berusia 16 tahun, menorehkan prestasi.

Dia lolos diterima jadi mahasiswa S1 Biologi Universitas Airlangga (UNAIR) lewat jalur Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP).

Scroll untuk melihat berita

Menduduki bangku kuliah di usia belia, Farich menjadi mahasiswa termuda yang mengukir sejarah.

Melalui wawancara dengan Beritabangsa.id, Farich mengatakan, ia memilih Unair berkat dukungan orang terdekat.

Selain itu, Unair menjadi pilihannya sebab dinilai memiliki lingkungan akademik yang kondusif. Ia meyakini bahwa akan ada banyak peluang intuk berkembang di Unair.

“Universitas ini dikenal dengan fasilitas yang memadai dan tenaga pendidik yang unggul. Saya yakin banyak kesempatan untuk mengembangkan potensi saya di kampus ini,” curahnya.

Meskipun mengalami kendala administrasi saat mengurus berkas, Farich tetap bersemangat. Ia memilih prodi Biologi, sesuai minat dan bakatnya yang telah ia asah melalui berbagai bimbingan dan kompetisi sejak masa sekolah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *