Pendidikan

753 Mahasiswa Penerima Beasiswa KIP Kuliah Diterima di UIN Syarif Hidayatullah

1007
×

753 Mahasiswa Penerima Beasiswa KIP Kuliah Diterima di UIN Syarif Hidayatullah

Sebarkan artikel ini
UIN Syarif Hidayatullah

BERITABANGSA.ID, JAKARTA – Sebanyak 753 mahasiswa penerima Beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP Kuliah) di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta telah resmi diumumkan melalui tiga tahap seleksi.

Tahap pertama mengumumkan 174 orang, tahap dua sebanyak 285 orang, dan tahap tiga sejumlah 294 orang.

Scroll untuk melihat berita

Pengumuman ini menjadi sorotan dalam acara Orientasi Mahasiswa Bidikmisi (Ormasi) yang berlangsung pada Jumat (15/12/2023) di Auditorium Harun Nasution UIN Jakarta.

Proses penyerahan Surat Keputusan (SK) kepada para penerima dilakukan oleh Rektor UIN Jakarta yang diwakilkan oleh Agus Salim, selaku Ketua Divisi ADM Alumni.

Acara ORMASI yang diselenggarakan setiap tahun sekali menjadi momentum penting untuk memberikan pengenalan dan sambutan kepada mahasiswa penerima Beasiswa KIP Kuliah.

Pada tahun ini ORMASI mengusung tema “Peran aktif generasi muda dalam penguatan wawasan moderasi beragama di era digital.”

Agus Salim menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh penerima Beasiswa KIP Kuliah, ia agar mereka dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin untuk meraih cita-cita mereka.

“Sebab tidak semua orang seberuntung kalian,” ujarnya.

Selain penyerahan SK, dalam acara ini mahasiswa diberikan pembekalan.

Wawan Kurniawan, Dosen Fakultas Ushuluddin UIN Jakarta, memberikan penjelasan tentang pentingnya Moderasi Beragama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *