Publik Service

BPN Magetan Sosialisasi PTSL 2024 di Desa Sukomoro

455
×

BPN Magetan Sosialisasi PTSL 2024 di Desa Sukomoro

Sebarkan artikel ini
ptsl 2024
Desa Sukomoro Magetan saat Sosialisasi PTSL

BERITABANGSA.ID, MAGETAN – Badan pertanahan nasional agraria dan tata ruang (BPN/ATR) Magetan, melakukan sosialisasi Program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) 2024 di Pendapa Desa/Kecamatan Sukomoro, Magetan, Rabu (21/2/2024).

Sosialisasi ini dihadiri
Ketua Ajudikasi Aris Mariyono, Kasi Datun Adi Nugraha, Bripka Erik, unsur Inspektorat Rosita, Camat Sukomoro Kun Ichwan Hidayat, Kepala Desa Sukomoro, Riyanto, dan tokoh masyarakat.

Scroll untuk melihat berita

Saat ini masih banyak tanah yang belum memiliki sertifikat sebagai dokumen negara bukti kepemilikan hak atas atas tanah.

Aris Mariyono, menjelaskan PTSL melalui BPN/ATR ini bertujuan untuk menghindari sengketa di kemudian hari, sehingga masyarakat mudah memperoleh kejelasan hak tanahnya.

Bagi warga Desa Sukomoro yang belum ikut PTSL 2023, maka tahun ini bisa ikut lagi terutama 38 desa yang pada 2023 belum ikut.

“Di Desa Sukomoro sendiri masih ada masyarakat yang belum mengurusi sertifikat,” ujarnya.

Dalam pengurusan ini, dibantu kelompok masyarakat PTSL sehingga secara teknis dan biaya yang ditanggung pemohon bisa lebih mudah.

“Besaran biaya itu berdasarkan kesepakatan bersama. Tidak boleh memberatkan dengan nilai sewajarnya,” tukasnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *