Publik Service

TMMD Kodim 0824 Jember Beri Banyak Manfaat kepada Warga

597
×

TMMD Kodim 0824 Jember Beri Banyak Manfaat kepada Warga

Sebarkan artikel ini
TMMD Jember
Pengaspalan jalan Desa Klungkung, salah satu program fisik TMMD Kodim 0824 Jember

BERITABANGSA.ID – JEMBER – Komando Distrik Militer (Kodim) 0824 Jember resmi menjalankan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 117 pada Rabu 12 Juli 2023.

Desa Klungkung, Kecamatan Sukorambi, Kabupaten Jember menjadi tempat pelaksanaan TMMD kali ini.

Scroll untuk melihat berita

Pelaksanaan TMMD ini, Kodim 0824 menggandeng Pemkab Jember, serta masyarakat.

Komandan Kodim 0824 Letkol. Inf. Rahmat Cahyo Dinarso menyampaikan, TMMD ini merupakan bakti TNI dalam skala besar dalam memajukan kesejahteraan masyarakat desa, melalui program fisik maupun nonfisik.

“Tujuan TMMD ini tentunya menjadikan desa semakin maju,” tutur Letkol. Inf. Rahmat Cahyo Dinarso.

Bupati Jember Hendy Siswanto menyampaikan, pemerintah daerah memiliki harapan besar terhadap jalinan kerjasama antar semua pihak dalam konteks peningkatan kesejahteraan masyarakat dan pembangunan daerah pada seluruh aspek kehidupan.

“Di sisi lain, TMMD juga dapat membangkitkan semangat dan rasa percaya diri masyarakat agar mampu mengelola segala potensi dan sumberdaya yang dimiliki, serta kesiapsiagaan menghadapi setiap tantangan yang sedang dan akan dihadapi,” ujar Hendy Siswanto dalam sambutannya saat memimpin apel pembukaan TMMD di lapangan Desa Klungkung.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *