Peringati Harlah ke-89, PC GP Ansor Kebumen Gelar Lomba Baca Kitab Kuning

Kitab kuning
Foto bersama para juara lomba kitab kuning dengan panitia

BERITABANGSA.ID-KEBUMEN – Untuk memeriahkan peringatan hari lahir ke-89, PC GP Ansor Kabupaten Kebumen, menggelar lomba baca kitab kuning (Kitab Fathul Qorib) se Kabupaten Kebumen.

Pesertanya mereka yang mendapatkan surat rekomendasi 26 kecamatan se-Kabupaten Kebumen dan Lembaga Pendidikan Islam setempat, Minggu (21/5/2023).

Bacaan Lainnya
banner 728x250

Mereka yang hadir kiai Amir Misbah – Pengasuh Pondok Pesantren Husnul Hidayah Desa Karangtanjung, Mudzakir- Ketua PC GP Ansor Kebumen, Kiai Mukafi Abdurrahman -Ketua MWCNU Kecamatan Alian, Tatak Purnawan dari Polsek Alian, Muhyidin -Sekcam Alian, Kiai Zuhdi Ma’ruf – Ketua LBM PCNU Kebumen, Gus Ali – Wakil Ketua LBM PCNU, Gus M Anwar – Bendahara LBM PCNU, Gus Nurul Huda Abdullah – ketua panitia lokal, dan Mohamad Amin Fitriyadi, Ketua Panitia Harlah GP Ansor Kebumen.

Lomba baca kitab kuning ini merupakan serangkaian kegiatan hari lahir GP Ansor ke-89 di Ponpes Husnul Hidayah Desa Karangtanjung, Kecamatan Alian.

Lomba baca kitab ini terselenggara atas kerja sama antara LBM PCNU Kabupaten Kebumen, yang diikuti dari peserta bersifat umum tetapi dengan catatan wajib memakai peci hitam dan mendapatkan surat rekomendasi PAC GP Ansor setempat atau lembaga pendidikan Islam di Kabupaten Kebumen.

Ketua PC GP Ansor Kebumen, Mudzakir, mengatakan, lomba baca Kitab Fathul Qorib ini selain sebagai ajang silaturahim juga untuk menyalurkan bakat keilmuan bagi para kader Ansor-Banser atau para santri yang ahli di bidang kajian kitab kuning.

“Kitab adalah kitab sebagai sarana pembelajaran Islam di pondok pesantren memiliki sumbangsih besar. Kitab kuning menjadi rujukan para santri, kader penggerak NU atau penggerak GP Ansor dalam mengambil ilmu agama dari para ulama Jamiiyah Ahlu Sunnah Wal Jama’ah,” ujarnya.

Kiai Amir Misbah, pengasuh Pondok Pesantren Husnul Hidayah dan Kiai Mukafi Abdurrahman, Ketua Tanfidziyah MWCNU Kecamatan Alian sepakat, salah satu kelebihan kitab kuning adalah materinya yang mengajarkan tentang Islam rahmatan lil alamin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *