Keagamaan

445 CJH Kloter 1 Dilepas, Gubernur Khofifah Pesan Jaga Kesehatan di Tanah Suci

108
×

445 CJH Kloter 1 Dilepas, Gubernur Khofifah Pesan Jaga Kesehatan di Tanah Suci

Sebarkan artikel ini
Cjh
Gubernur Khofifah saat melepas jemaah haji di Asrama Haji

BERITABANGSA.ID-SURABAYA – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melepas calon jemaah haji (CJH) kloter pertama, dari embarkasi Surabaya, di Asrama Haji, Surabaya, Rabu (24/5/2023) pagi.

Para jemaah pada kloter ini berasal dari Kabupaten Bangkalan 445 orang dan 5 orang petugas kloter.

Scroll untuk melihat berita

Para jemaah terdiri atas 220 pria dan 225 perempuan. Sedangkan, para petugas terdiri dari 4 orang laki-laki dan 1 orang perempuan.

Jumlah jemaah usia 75 tahun ke atas berjumlah 28 orang. Jemaah tertua berusia 96 tahun atas nama Hasanah Lasan Punah dari Kecamatan Geger, Kabupaten Bangkalan, sedangkan jamaah termuda berusia 18 tahun atas nama Muhammad Zainul Waton dari Kecamatan Klampis, Kabupaten Bangkalan.

Gubernur Khofifah dalam pesannya menekankan pentingnya perhatian ekstra atas jemaah lanjut usia.

Terlebih untuk menjaga kesehatan agar terhindar dari varian Covid-19 MERS.

“Tadi saya komunikasi dengan dokter karena ada yang menurut saya perlu pendampingan. Saya juga koordinasikan dengan dokter Herlin, Dirut RSU Haji, agar memungkinkan diberikan obat-obat yang masih dibutuhkan. Intinya kita menjaga agar calon jemaah haji sehat mulai berangkat, saat beribadah dan kembali dalam keadaan sehat dan mabrur ,” ujarnya.

“Saya juga ingatkan untuk pemakaian masker, karena ada informasi dari Kementerian Kesehatan bahwa ada varian Covid-19 MERS yang harus diwaspadai. Jadi penting untuk langkah-langkah preventif,” tambah Khofifah.

Mantan Menteri Sosial RI itu mengatakan, berbagai usaha sudah dimaksimalkan untuk memastikan kelancaran ibadah haji para jemaah.

“Saya bersama Pak Kakanwil Kemenag Jawa Timur, Kakanwil Kumham, Plt. Bupati Bangkalan, Tim Ahli Kemenag, tim dari otoritas bandara, Bea Cukai, imigrasi, staf kesehatan, dan pihak Saudi Airlines ada di sini. Semuanya memberikan doa kepada panjenengan mudah-mudahan sehat dalam melaksanakan ibadah haji dan dimudahkan semua urusan oleh Allah SWT. Amin,” pungkasnya.

Tak lupa, Khofifah mendoakan agar para tamu Allah tersebut diberi kemudahan dalam setiap proses ibadah haji. Mulai saat perjalanan di pesawat, ziyarah ke roudhoh, melaksanakan umroh, saat di Arafah, saat di Muzdalifah, di Mina, saat jamarat maupun tawaf ifadah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *