Pendidikan

PWI Lumajang Bentuk Wacil di SDN Citrodiwangsan 2

139
×

PWI Lumajang Bentuk Wacil di SDN Citrodiwangsan 2

Sebarkan artikel ini
Wacil
pwi saat berdialog dengan Wacil dari SD Citrodiwangsan 02 Lumajang

BERITABANGSA.ID, LUMAJANG – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang membentuk wadah komunitas wartawan cilik (Wacil) di SDN Citrodiwangsan 02 Lumajang.

Mereka ini dilatih membuat karya jurnalistik, yang bisa diminati masyarakat umum.

banner 300600

Menurut Anggota PWI Kabupaten Lumajang Bidang Hukum, Achmad Fuad Afdlol, Wacil di SDN Citrodiwangsan 02 ini, mengaplikasikan ilmu jurnalistik dari PWI Kabupaten Lumajang.

“Dengan Wacil, akan membantu anak-anak mengasah kreativitas dan bakat, terutama bidang tulis menulis, demi meningkatkan pendidikan karakter,” ujarnya, Sabtu, 2 Desember 2023.

Kata Fuad, anak-anak SD ini diajari menulis berita ringan dengan kaidah 5W plus 1H.

“Anak-anak ini berani menggali pertanyaan-pertanyaan kepada narasumber,” ujarnya.

Kegiatan PWI Kabupaten Lumajang, dilakukan untuk menggugah semangat literasi bagi anak-anak SDN Citrodiwangsan 02 Lumajang.

Pendidikan anak ini sudah dilatih sejak 3 tahun yang lalu dipandu guru setempat, Fenti Dwi Cahyani.

“Kegiatan ini adalah untuk menambah wawasan, dan mendorong anak-anak berlatih berpikir kritis, kreatif dan mandiri,” papar Fenti.

Fenti l mengapresiasi upaya PWI Lumajang di sekolah tempatnya mengajar.
Dia juga berharap siswanya memahami ilmu jurnalistik paling dasar itu untuk bekal saat mereka dewasa,” pungkasnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *