Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Malang, Darmadi, menyampaikan bahwa tema ‘Bangkit lebih cepat menuju Malang Makmur’ adalah suatu tagline bagaimana pemerintah harus lebih cepat untuk bangkit.
“Kita sebenarnya sudah bangkit, tapi kita ingin lebih cepat lagi. Sehingga pemenuhan dan target Rencana Pembangunan Jangka Menengah ini yang seharusnya 2026 banyak yang kita majukan sampai akhir tahun kepemimpinan Pak Sanusi yaitu tahun 2024,” tandasnya.
Legislatif berharap di usia ke-1263 ini Kabupaten Malang semakin matang sehingga melalui Malang Makmur, pemerintah terus berupaya keras dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat terutama dalam hal pelayanan dasar pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur.

“Jadi tidak bisa kita pungkiri bahwa PR kita masih banyak, salah satunya bagaimana kita berupaya mengentas kemiskinan ini juga masih menjadi PR yang cukup berat bagi kita, karena kemiskinan di Kabupaten Malang masih cukup tinggi,” harap Darmadi.
Untuk peningkatan pendapatan perkapita masyarakat atau penduduk sehingga bisa dikatakan sesuai dengan visi misi Malang Makmur.
“Ini yang harus kita capai, bagaimana masyarakat ini memperoleh penghidupan yang layak, memperoleh kehidupan yang lebih baik, baik dari segi pendidikan, kesehatan dan yang lainnya,” tutup Darmadi.
Dalam rangkaian puncak Hari Jadi Kabupaten Malang ke-1263 ini, dihadiri Wakil Bupati Malang Didik Gatot Subroto, seluruh pejabat utama Forkompinda, OPD, Tim Penggerak PKK Kabupaten Malang, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan puncak acara resepsi ditandai dengan diserahkannya gunungan wayang kulit tanda dimulainya pagelaran wayang kulit semalam suntuk di Pendapa Kepanjen.
>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id