Daerah

Pasar Hewan Jombang Ditutup, Pedagang Jual Kambing di Jalan

62
×

Pasar Hewan Jombang Ditutup, Pedagang Jual Kambing di Jalan

Sebarkan artikel ini

BERITABANGSA.COM-JOMBANG- Pasar hewan di Jombang mulai ditutup akibat penyakit mulut dan kuku (PMK) menyebar. Pedagang terpaksa harus menjual ternaknya di pinggir jalan,seperti di halaman pasar hewan di Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang.

Berada di pasar yang sudah dilakukan penutupan ini, masih terpantau ramai pada, Jumat (10/6/2022) pagi. Para pedagang tetap menjual kambingnya, meski harus di pinggir jalan raya setempat.

Dari penjualan kambing di jalan, membuat para pengendara yang melintas di jalan setempat harus pelan-pelan. Sementara menanggapi penutupan pasar hewan tersebut, Saifudin salah satu pedagang menilai cukup membebankan para pedagang.

“Ya kepada kami, beban ini mas. Kan penyakit PMK itu ke sapi. Nah sekarang ini, Kambing kan. Tapi kenapa kok tidak diperbolehkan, malah ditutup. Ya dari pada gak jualan, kita terpaksa jualan di jalan,” ujarnya kepada awak media.

Tak hanya itu, ia juga menilai akibat PMK membuat para pembeli kambing was-was terhadap kesehatan hewan saat hendak melakukan pembelian.

“Ya berdampak juga ke penjualan kambing. Soalnya orang itu selalu tanya sehat tidak, kena PMK atau gimana gitu, kadang wes gak jadi, terkadang juga ditawar dengan harga yang tak wajar,” jelasnya saat ditemui.

Sementara itu pihaknya hanya berupaya agar, pemerintah segera memberikan solusi untuk menangkal virus tersebut. Namun demikian, ia tetap mengatakan tidak setuju jika upayanya dengan melakukan penutupan pasar.

“Karena pasar hewan itu, sumber kelancaran perekonomian kita sebagai pedagang. Kalau ditutup, nanti mau jualan dimana. Nah itu yang harus dipikirkan, tapi kami berharap bagaimana pemerintah segera memberikan solusi terhadap PMK ini. Kasian yang merasakan dampaknya,” pungkasnya.

>>>Ikuti Berita Lainnya di News Google Beritabangsa.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *