Terkini

Jalur Kereta Surabaya-Semarang Pulih, Perjalanan KA Kembali Normal

64
×

Jalur Kereta Surabaya-Semarang Pulih, Perjalanan KA Kembali Normal

Sebarkan artikel ini
Normal

BERITABANGSA.ID, SURABAYA – Setelah mengalami gangguan selama beberapa hari akibat banjir, perjalanan kereta api dari Stasiun Surabaya Pasar Turi mulai kembali normal pada Jumat (24/1/2025) pukul 06.00 WIB.

Jalur hulu lintas Stasiun Gubug hingga Stasiun Karangjati di wilayah Daop 4 Semarang yang sebelumnya terdampak banjir telah selesai diperbaiki dan dapat dilalui kereta api.

Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Luqman Arif, menyampaikan bahwa perbaikan jalur telah selesai pada Jumat dini hari pukul 03.50 WIB.

Kereta api pertama yang melintasi jalur tersebut adalah KA Harina relasi Bandung-Surabaya pada pukul 05.06 WIB dengan kecepatan terbatas.

“Salah satu jalur yang terimbas banjir di wilayah Daop 4 Semarang telah dapat dilalui kereta api dengan kecepatan terbatas,” ujar Luqman Arif.

Meski jalur telah dibuka kembali, ia mengakui bahwa kepadatan lalu lintas kereta api masih mungkin terjadi. Namun, kondisi ini dipastikan akan terurai secara bertahap.

Selama gangguan terjadi sejak Selasa (21/1) hingga Jumat (24/1), sebanyak 89 kereta api terpaksa dialihkan melalui jalur alternatif Brumbung-Gundih-Gambringan dan Brumbung-Solo-Surabaya.

Selain itu, tercatat lebih dari 600 pelanggan membatalkan tiket perjalanan akibat perubahan pola operasi.

KAI juga menyediakan evakuasi menggunakan bus dan kendaraan lain untuk para pelanggan yang terdampak gangguan perjalanan.

KAI meminta maaf atas ketidaknyamanan yang dialami para pelanggan akibat keterlambatan dan pembatalan perjalanan.

“KAI terus berupaya maksimal agar jadwal perjalanan kereta api dapat kembali normal,” kata Luqman Arif.

Bagi pelanggan yang membutuhkan informasi lebih lanjut terkait jadwal perjalanan atau pengembalian tiket, dapat menghubungi layanan KAI melalui media sosial KAI121, email [email protected], atau WhatsApp KAI121 di nomor 0811-1211-1121.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60