Polri

Sebanyak 69 Personel Polres Mojokerto Kota Naik Pangkat

14
×

Sebanyak 69 Personel Polres Mojokerto Kota Naik Pangkat

Sebarkan artikel ini
69 personel
Upacara kenaikan pangkat ini dipimpin langsung oleh Kapolres Mojokerto Kota, AKBP Daniel S. Marunduri, S.I.K., M.H.(humas/DV)

BERITABANGSA.ID, MOJOKERTO KOTA – Sebanyak 69 personel Polres Mojokerto Kota resmi menerima kenaikan pangkat saat upacara di Lapangan Patih Gajahmada, Polres Mojokerto Kota, pada Selasa (31/12/2024).

Upacara kenaikan pangkat ini dipimpin langsung oleh Kapolres Mojokerto Kota, AKBP Daniel S Marunduri, serta dihadiri oleh jajaran pejabat utama dan seluruh anggota Polres Mojokerto Kota.

Sebanyak 69 personel mendapatkan penghargaan berupa kenaikan pangkat atas dedikasi dan kinerja mereka dalam menjalankan tugas. Berikut rincian jumlah personel yang menerima kenaikan pangkat:

1. AKP ke Kompol – 1 personel (pelantikan dilakukan di Polda Jawa Timur)

2. IPTU ke AKP – 8 personel

3. IPDA ke IPTU – 4 personel

4. AIPTU ke IPDA (Pengabdian) – 1 personel

5. AIPDA ke AIPTU – 8 personel

6. BRIPKA ke AIPDA – 13 personel

7. BRIGPOL ke BRIPKA – 11 personel

8. BRIPTU ke BRIGPOL – 22 personel

9. BRIPDA ke BRIPTU – 1 personel

 

Dalam sambutannya, Kapolres Mojokerto Kota menyampaikan apresiasi yang tinggi atas dedikasi, profesionalisme, dan integritas seluruh personel yang menerima kenaikan pangkat.

“Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan atas kerja keras, loyalitas, dan pengabdian yang telah diberikan oleh para personel. Namun, kenaikan pangkat juga menjadi tanggung jawab yang lebih besar, mengingat tantangan tugas yang semakin kompleks dan dinamis,” ujar AKBP Daniel.

Ia menambahkan, kenaikan pangkat ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh anggota untuk terus meningkatkan kompetensi, profesionalisme, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Semoga momentum ini dapat memacu semangat seluruh personel untuk terus berkontribusi positif dalam mendukung kemajuan institusi Polri, menciptakan keamanan dan ketertiban, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” tutupnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60