BERITABANGSA.ID, LUMAJANG – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lumajang, menetapkan pasangan calon bupati dan wakil bupati, Bunda Indah – Mas Yudha, dengan nomor urut 02, dan Cak Toriq – Ning Fika, nomor urut 01.
Hal itu setelah rapat pleno terbuka KPU Lumajang dengan agenda pengundian nomor urut, Senin (23/9/2024) malam.
“Pasangan Thoriqul Haq (Cak Thoriq) dan Lucita Izza Rafika (Ning Fika) mendapatkan nomor urut 01, sementara pasangan Indah Amperawati (Bunda Indah) dan Yudha Adji Kusuma (Mas Yudha) mendapat nomor urut 02,” tegas Ketua KPU Lumajang Henariza Febriadmaja.
Dia bersyukur acara pengundian dan penetapan nomor urut berjalan sukses dan lancar. Massa pendukung dan Parpol pengusung tertib.
Parpol pengusung Paslon Bunda Indah – Mas Yudha, adalah 6 yakni, Gerindra, Golkar, Demokrat, NasDem, PDI Perjuangan, dan PKS. Ditambah partai pendukung yakni PBB, Perindo, Partai Buruh, Garuda, dan Gelora.
Sementara Cak Thoriq-Ning Fika, diusung dua Parpol besar di Lumajang yakni, PKB dan PPP. Sedangkan Parpol pendukungnya adalah PSI, PKN dan PAN.
Suasana pleno KPU Lumajang begitu meriah ditandai yel-yel para pendukung. Pj Bupati Lumajang, Indah Wahyuni, yang hadir, berharap Pilkada berlangsung damai dan adil.
Pj Bupati Bunda Yuyun, lantas mengajak semua pihak untuk menjaga persatuan, membangun Lumajang lebih baik.
Ketua Tim Pemenangan Bunda Indah- Mas Yudha, Bambang Hidayat, mengatakan nomor urut 02 identik dengan kemenangan Prabowo di Pilpres.
“Kami optimis, angka nomor 02 sesuai dengan kemenangan Pak Prabowo di Pilpres kemarin, suasana di kita memang suasana perubahan, Presiden baru Bupati baru,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Tim Pemenangan Cak Toriq-Ning Fika, Anang Achmad Syafudin, mendengungkan selawatan usai mendapat nomor urut 01.
“Kami meyakini, nomor 01 mengantarkan Cak Toriq, menjabat kembali,” ujarnya.
Diwarnai gemuruh riuh para pendukung kedua Paslon, meneriakkan yel-yel kemenangan pengundian nomor urut dan penetapan berjalan aman dan lancar.
Pj Bupati Lumajang Bunda Yuyun, berharap kedua Paslon, dan tim kampanye dapat menjujung tinggi nilai-nilai demokrasi menjaga ketertiban dan mengedepankan kedamaian selama Pilkada.
“Mari bersama-sama menjadikan Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Lumajang ini sebagai momentum memperkuat persatuan dan kesatuan bangsa, dan gotong-royong membangun Lumajang yang lebih baik,” ujarnya.
Bunda Yuyun juga mengajak semua pihak berkomitmen, demokrasi harus luber dan jurdil.
Ditambah partisipasi aktif dari semua pihak, baik Paslon, Tim Kampanye, hingga masyarakat, untuk menjaga demokrasi fair dan sehat.
>>> Baca berita lainnya di google news beritabangsa.id