BERITABANSA.ID, BOJONEGORO – Kementerian Agama Kabupaten (Kemenag) Kabupaten Bojonegoro mengadakan bimbingan manasik 1508 calon jamaah haji (CJH), Kamis (17/4/2025).
Kasi Penyelenggara Haji dan Umroh Kemenag Bojonegoro Muh Abdullah Hafidz mengatakan mateti berasal dari Kanwil Provinsi Jawa Timur, tentang kebijakan pemerintah terkait haji, baik di luar dan dalam negeri.
“Di samping itu materi yang kedua adalah praktik operasional ibadah haji, dari tata cara memakai pakaian ihram, tata tertibnya dan semua dijelaskan dan sekaligus prakter per kloter,” terang Abdullah.
Menjelang keberangkatan musim haji pada bulan Mei 2025 mendatang ini. Ribuan CJH dari Kabupaten Bojonegoro mengikuti bimbingan manasik haji di area lapangan taman bermain Gofun di Jalan Veteran Kota Bojonegoro.
Kegiatan yang terbagi menjadi dua hari itu dilaksanakan pada hari Rabu, 16 dan Kamis, 17 Maret 2025.
“Hari pertama Kemenag memberikan bimbingan terkait peraturan ibadah haji dari Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Jawa Timur, kepada jamaah haji dan hari kedua bimbingan manasik haji,” tuturnya.
Pada bimbingan manasik haji ini para CJH diberikan bimbingan oleh pendamping haji mulai dari tata cara ihram, wukuf di Arafah, mabit di Muzdalifah, melempar jumrah, tahalul, tawaf ifadah, sa’i, dan diakhiri dengan tawaf wada.
Salah satu CJH yang antre selama 13 tahun, Suwoko, menyampaikan, rasa bahagia dapat berangkat pada musim haji.
“Alhamdulillah, sekeluarga bisa berangkat 4 orang istri anak dan mantu,” tuturnya.
>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id