Terkini

Gelar Halbil Bersama, Kadisperpusip Jatim Minta Tingkatkan Kemanfaatan

11
×

Gelar Halbil Bersama, Kadisperpusip Jatim Minta Tingkatkan Kemanfaatan

Sebarkan artikel ini
Halalbihalal
Kepala Disperpusip Jatim, Ir. Tiat S. Suwardi, MSi bersama penerima penghargaan yang digelar lembaganya di acara Halal Bihalal di lingkup Disperpusip Jatim

Dia mengingatkan agar seluruh karyawannya untuk terus dan tetap bersyukur. Sehingga dalam menjalankan tugas pasti mendapatkan ridho dan berkah dari Yang Maha Kuasa.

“Bersyukur kita bisa jadi ASN di Pemprov Jatim. Makanya temanya ini dari kita untuk kita. Insyallah kedepan menjadi lebih baik dan meningkat lagi. Guyub rukun sak lawase. Jangan lupa inovasi kita terus dilakukan,” harapnya.

Sementara terkait Halbil di lingkup Disperpusip Jatim, Tiat menyebut kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi sekaligus melepas kangen.

“Saya ucapkan selamat idul fitri 1446 Hijrah, mohon maaf lahir bathin. Semoga ibadah kita diterima Allah SWT,” ucapnya.

Menurutnya, tali silaturahmi saling maafkan dapat memperkuat tali silaturahmi dan menambah kebersamaan. Hal tersebut dinilai penting.

“Untuk teman teman yang baru ketemu kita silaturahmi bersama. Ini moment yang istimewa untuk saling bermaaf-maafan,” pungkasnya.

Kegiatan Halbil yang dilakukan di lingkup Disperpusip Jatim dilakukan saling bersalam-salaman. Dipimpin Tiat S. Suwardi, seluruh karyawan saling berjabat tangan secara bergantian.

Sebelumnya juga dibagikan penghargaan lomba konten challenge, employ of the match serta tali asih. Terakhir, tausyiah atau sekapur sirih diberikan oleh Pustama Disperpusip Jatim, Sukaryo. Dirinya mengajak untuk terus bertakwa, kendati menjalankan ibadah puasa sebulan penuh sudah selesai.

Karena menurutnya, bertakwa itu bukan sekadar menjalankan amalan dan meraih pahala saja. Tetapi mencari ridho Allah SWT semata.

“Untuk itu mari kita bersama mengejar ridho Allah senantiasa,” ucapnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id.

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60