Terkini

Dukung Program Presiden, Polres Bangkalan Beri Makan Siang Gratis di SDN Kramat 1

15
×

Dukung Program Presiden, Polres Bangkalan Beri Makan Siang Gratis di SDN Kramat 1

Sebarkan artikel ini
SDN Kramat 1,
Wakapolres Bangkalan Kompol Andi Febrianto Ali saat membagikan Makanan bergizi kepada anak-anak SDN Keramat 1 Bangkalan.

BERITABANGSA.ID, BANGKALAN – Untuk mendukung program presiden RI, Polres Bangkalan menggelar uji coba makan siang bergizi secara gratis di SDN Kramat 1, Desa Kramat, Kecamatan Bangkalan, Kabupaten Bangkalan, Jumat (6/12/2024).

Di sini anak-anak SDN Keramat 1 Bangkalan sangat antusias dan menyukai menu makanan siang yang diberikan Polres Bangkalan.

Wakapolres Bangkalan Kompol Andi Febrianto Ali, mengatakan kegiatan itu sebagai bentuk dukungan program prioritas Presiden RI Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

“Kami melaksanakan kegiatan ini masih bersifat uji coba pemberian makan siang bergizi gratis kepada ratusan siswa SDN Kramat. Sebanyak 150 kotak makan siang yang komposisinya terdiri dari telur, mie, sambal goreng tempe, tahu, oseng buncis wortel, dan susu kotak,” terangnya.

Dia berharap program itu dapat meningkatkan kualitas gizi anak-anak Indonesia, dan memastikan kandungan gizi yang seimbang sesuai kebutuhan anak-anak.

“Kami berharap program ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang besar bagi anak-anak,” tutur Kompol Andi.

Selain itu, Kompol Andi turut memberikan motivasi kepada adik-adik pelajar SDN Keramat 1 Bangkalan, agar selalu menjaga kesehatan dengan pola makan yang bergizi dan juga semangat bersekolah.

“Dengan makanan bergizi baik, diharapkan anak-anak dapat tumbuh kembang dengan optimal dan memiliki daya tahan tubuh yang kuat. Begitu pula untuk selalu menjaga kesehatan dengan mencuci tangan sebelum makan, tidak membeli jajanan sembarangan yang kurang memperhatikan kebersihan dan higienisnya, serta harus bisa menjadi kebanggan orang tua dengan rajin belajar dan tidak melakukan perbuatan tercela,” pungkasnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60