Pemilu

Menang Pilwakot Blitar, Mas Ibin: Pemimpin Tak Boleh Andalkan Kekuatan Uang

37
×

Menang Pilwakot Blitar, Mas Ibin: Pemimpin Tak Boleh Andalkan Kekuatan Uang

Sebarkan artikel ini
Mas Ibin
Syauqul Muhibbin Saat diwawancarai Awak Media

BERITABANGSA.ID,BLITAR – Hasil Pemilihan Wali Kota Blitar, dimenangkan oleh pasangan calon (paslon) dari nomor urut 2 yakni M. Syauqul Muhibbin dan Elim Tyu Samba.

Kepada awak media saat ditemui di Posko pemenangan, Mas Ibin tidak lupa mengucap syukur atas kemenangan yang dicapai.

“Alhamdulillah, kami dipercaya oleh masyarakat Kota Blitar untuk menjadi pemenang. Saya ucapkan banyak terima kasih kepada tim dan relawan beserta pendukung, wabilkhusus kepada masyarakat Kota Blitar,” ucapnya.

Selanjutnya dia mngatakan bahwa perjuangannya dalam Pilwakot tahun ini sangat keras dan penuh liku.

“Lumayan keras dan penuh liku-liku, perjuangannya tidak gampang, karena memang di sini basis merah, tapi kami pun sebenarnya pengagum Soekarno,” tambahnya.

Dia juga menegaskan bahwa yang lebih penting dari semua perjuangan yang dilakukan itu adalah berjuang bersama masyarakat.

“Yang penting itu adalah bergerak bersama-sama masyarakat. Jadi intinya,, pemimpin itu tidak boleh mengandalkan semata-mata pada jabatannya dan track recordnya,” sergahnya.

Tak hanya itu, dia juga mengatakan bahwa pemimpin itu juga tidak boleh hanya mengandalkan pada kekuasaan dan uang semata.

“Dan yang paling penting adalah, pemimpin itu juga tidak boleh mengandalkan pada kekuatan kekuasaan dan keuangan semata,” imbuhnya.

Sebagai penutup, dia mengatakan pemimpin itu harus dekat, mengerti, dan bersama-sama masyarakat,” pungkasnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60