BERITABANGSA.ID, MAGETAN – Aksi kekejaman Partai Komunis Indonesia (PKI) tidak hanya terjadi di Madiun, namun juga terjadi di Magetan.
Peristiwa itu dikenang terus dalam peringatan hari Kesaktian Pancasila, setiap 1 Oktober.
Termasuk kali ini, Pemerintah Kabupaten Magetan menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2024, di Lapangan Soco, Kecamatan Bendo, Selasa (1/10/2024).
Bertindak sebagai pembina upacara Penjabat (Pj) Bupati Magetan Nizhamul,
pahlawan selalu menjadi inspirasi bagi seluruh warga Magetan.
Upacara kali ini mengangkat tema, bersama Pancasila kita wujudkan Indonesia emas.
Pada momentum ini, juga dibacakan ikrar atas nama bangsa Indonesia, yakni membulatkan tekad untuk mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila sebagai sumber falsafah bangsa.
“Menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan NKRI,” ujar Pj Bupati Magetan.
Pj Bupati Nizhamul, menyampaikan masyarakat harus mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.
“Peringatan Hari Kesaktian Pancasila juga merefleksikan apa yang telah dan harus kita lakukan untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh di masa kini dan di akan datang,” terangnya.
Di Desa Soco, Kecamatan Bendo, Kabupaten Magetan telah didirikan monumen setinggi lima meter, untuk mengenang korban kebengisan PKI.
Menurutnya, monumen itu dibangun sejak 1989. Lalu diresmikan pada 1992 oleh Bupati Magetan., Soedarmono.
Turut hadir dalam upacara itu unsur Forkopimda, Asisten, Staf Ahli, Kepala OPD, para Veteran, dan undangan lain.
>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id