Pendidikan

Wapres Sampaikan 3 Pesan Penting di iConASET

41
×

Wapres Sampaikan 3 Pesan Penting di iConASET

Sebarkan artikel ini
iConASET
Wakil Presiden (Wapres) KH Ma’ruf Amin, saat sambutan di iConASET

Sementara dalam siaran persnya Rektor Unusa Achmad Jazidie melaporkan bahwa iConASET merupakan seminar rutin dua tahunan, dan penyelenggaraan tahun ini adalah yang ketiga kalinya.

“Alhamdulillah, sejak kegiatan pertama hingga pelaksanaan tahun ketiga, jumlah peserta dan pematerinya terus bertambah baik dari Unusa maupun dari luar Unusa, termasuk dari luar negeri,” ungkapnya.

banner 300600

Menurut Jazidie, seminar ini akan mengulas 131 paper yang terdiri dari 90 paper berasal dari internal Unusa dan 41 paper eskternal.

Dari Unusa sendiri, fakultas terbanyak yang menyertakan paper adalah Fakultas Keperawatan dan Kebidanan yang menyumbang 38 paper, disusul Fakultas Kesehatran 25 paper, Fakultas Ekonomi Bisnis dan Teknologi Digital 14 paper, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan 10 paper, dan Fakultas Kedokteran 3 paper.

“Produktivitas jumlah ini sangat ditentukan oleh seberapa lama fakultas itu hadir di Unusa. Fakultas Keperawatan dan Kebidanan memang fakultas tertua di Unusa dan menjadi cikal bakal berdirinya kampus Unusa, yang fokus pada bidang kesehatan. Oleh karena itu, di Unusa baik dosen maupun jumlah mahasiswanya sebagian besar, lebih dari 75% adalah perempuan,” paparnya.

Lebih lanjut, Jazidie menambahkan bahwa tahun ini sebanyak 14 perguruan tinggi di bawah Nahdlatul Ulama (PTNU) mengirimkan delegasinya yang sebagian besar berasal dari Pulau Jawa.

Ia mengharapkan seminar ini dapat menjadi ajang kolaborasi global yang memperkuat peran akademisi dalam memecahkan masalah dunia.

“Pendidikan tinggi harus mampu menjembatani kebutuhan industri dan perkembangan teknologi modern. iConASET menghadirkan kesempatan untuk mengintegrasikan riset dengan solusi praktis di berbagai bidang, seperti kesehatan, energi, pendidikan, dan industri,” ujarnya.

Selain Wapres, hadir Ketua Yayasan Rumah Sakit Islam Surabaya (Yarsis) Moh Nuh dan beberapa narasumber dari luar negeri pada seminar ini, di antaranya Prof Dr Nordin bin Mamat dari Universiti Pendidikan Sultan Idrus Malaysia, Prof Mu Naushad Shamim Ahnad dari King Saud University Saudi Arabia, dan Prof dr Erol Kam dari Istanbul.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *