Politik

Temu Relawan WaNur Ungkapkan Visi Misi

90
×

Temu Relawan WaNur Ungkapkan Visi Misi

Sebarkan artikel ini
WaNur
Setyo Wahono dan Nurul Azizah saat menyampaikan Visi Misi dihadapan para relawannya. Foto (Yati/Beritabangsa.id)

BERITABANGSA.ID, BOJONEGORO – Ribuan relawan Setyo Wahono dan Nurul Azizah (WaNur) memadati gedung Serbaguna di Jalan KH Masyur, Desa Ledok Wetan, Kecamatan/Kabupaten Bojonegoro, Kamis (5/9/2024).

Acara ini bertema asli luweh apik. Tampak terlihat antusias para relawan se – Bojonegoro pendukung Setyo Wahono dan Nurul Azizah, menjadikan acara sebagai ajang temu relawan dari berbagai kalangan.

Roni, relawan dari Pendekar Malwopati berharap besar terhadap pemimpin yang asli Bojonegoro agar dapat membawa Bojonegoro lebih baik lagi dari semua sektor.

“Saya berharap dari dukungan semua relawan kepada WaNur bisa membawa Bojonegoro lebih baik dari semua sektor contohnya pendidikan, pertanian dan lainnya,” ungkapnya.

Acara itu juga untuk ajang menyampaikan visi dan misi Setyo Wahono dan Nurul Azizah, jika nanti terpilih sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro.

Setyo Wahono menyampaikan harapanya jika para relawan bisa bersama-sama bersatu hingga dia terpilih di 29 November 2024 besok.

Selain itu Wahono juga menjelaskan akan memperhatikan dan memperbaik di setiap sektor, seperti pendidikan, pertanian, UMKM, dan kesenian budaya.

“Dari pendidikan kita tingkatkan, insentif guru kita naikkan, yang kemarin guru madrasah tidak ada insentif kita adakan, soal pertanian yang dulu petani Bojonegoro bertani tanpa air lima tahun ke depan kita akan bangun embung dan normalisasi waduk-waduk, Insya Allah Bojonegoro akan jadi lumbung padi,” ucapnya.

Selain dua hal tersebut Setyo Wahono juga menegaskan bahwa APBD Bojonegoro sangat besar, tapi kemiskinan masih tinggi. Dia mengatakan akan memberikan perhatian lebih untuk penurunan angka kemiskinan di Bojonegoro.

Selain itu, Nurul Azizah yang diberi kesempatan untuk menyampaikan visi misi mengatakan, akan mengembalikan insentif bagi siswa yang lulus pendidikan tingkat SLTA seperti zaman kepemimpian Bupati Suyoto.

Pada kesempatan itu Nurul Azizah juga menambahkan, keluhan selama ini oleh UMKM yang ada di Kabupaten Bojonegoro akan diperhatikan dan dinaikkan kelas agar lebih makmur dari sebelumnya.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60