Pemilu

Resmi Daftar Pilkada, Hendy: Pilihannya Hanya Satu, Menang!

124
×

Resmi Daftar Pilkada, Hendy: Pilihannya Hanya Satu, Menang!

Sebarkan artikel ini
Hendy Siswanto
Pasangan petahana Hendy Siswanto - Gus Firjaun berdoa di depan pintu gerbang kantor KPU Jember. (Foto: Guntur Rahmatullah / Beritabangsa.id)

BERITABANGSA.ID, JEMBER – Pasangan petahana Hendy Siswanto – Gus Firjaun mendaftarkan diri sebagai bakal calon bupati dan calon wakil bupati Jember ke kantor KPU setempat, di hari terakhir pendaftaran, Kamis, 29 Agustus 2024.

Mereka berdua kompak mengenakan baju berwarna putih, sedang massa pendukung yang mengantarkannya, kompak mengenakan baju merah.

banner 300600

Pasangan petahana Hendy Siswanto-Gus Firjaun diusung oleh satu partai yakni Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Ketua DPC PDIP, Arif Wibowo juga terlihat ikut mengantarkan pasangan petahana ke kantor KPU Jember.

Sementara itu, Ketua KPU Kabupaten Jember, Dessi Anggraeni mengaku telah menerima berkas pendaftaran Hendy Siswanto-Gus Firjaun.

Baca juga: Lagu Yaa Lal Wathon Bergema Saat Konsolidasi Akbar PDIP Jember

“Hari ini berkas pendaftaran bakal cabup dan cawabup bapak Hendy Siswanto dan Muhammad Balya Firjaun Barlaman sudah kami terima dan berkas lengkap, termasuk surat pengunduran diri keduanya sebagai bupati dan wakil bupati Jember,” ujar Dessi Anggraeni.

Selanjutnya, Dessi akan melakukan pemeriksaan verifikasi lebih lanjut.

Sementara itu, Hendy Siswanto mengaku bersyukur atas keputusan Mahkamah Konstitusi Nomor 60/PUU-XXII/2024, sehingga dia dapat maju kembali dalam kontestasi Pilkada tahun ini.

Hendy optimis bersama PDIP, dapat menang mutlak. “Pilihannya hanya satu, menang!,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua DPC PDIP Kabupaten Jember, Arif Wibowo menegaskan pihaknya siap 100 persen memenangkan pasangan petahana Hendy Siswanto – Gus Firjaun.

“Mesin tempur PDIP siap berjuang sepenuhnya, sejuta persen all out untuk memenangkan Hendy Siswanto-Gus Firjaun pada Pilkada Jember 2024. Kami optimis menang,” tegas Arif Wibowo.

>>> Baca berita lainnya di google news beritabangsa.id 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *