Terkini

Bantuan Buku Diharap Dapat Dongkrak Minat Baca Warga Desa Condro

52
×

Bantuan Buku Diharap Dapat Dongkrak Minat Baca Warga Desa Condro

Sebarkan artikel ini
Bantuan buku
Penyerahan Buku dan Rak Buku dari Perpusnas kepada Desa Condro

Bantuan ini, kata Supirno, sangat berarti bagi masyarakat Desa Condro, terutama untuk anak-anak dan pelajar yang selama ini memiliki keterbatasan akses terhadap bahan bacaan. Dengan 1.000 buku ini, kami diharap dapat meningkatkan minat baca dan memperluas wawasan masyarakat.

Buku-buku yang diberikan mencakup berbagai genre dan kategori, mulai dari buku pelajaran hingga buku cerita anak. Bantuan ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan bacaan masyarakat Desa Condro yang beragam, serta menjadi sumber inspirasi dan pengetahuan bagi generasi muda.

banner 300600

Sedangkan dari perwakilan Perpustakaan Daerah Kabupaten Lumajang, Tutik, dalam acara monitoring dan evaluasi perpustakaan Desa Condro dan juga membantu kegiatan katalogisasi bantuan buku menyatakan, program ini adalah salah satu upaya pemerintah untuk meratakan akses literasi di seluruh Indonesia.

“Kami ingin memastikan, masyarakat di daerah terpencil sekalipun memiliki kesempatan yang sama untuk meningkatkan kemampuan literasi mereka. Buku adalah jendela dunia, dan kami ingin jendela itu terbuka untuk semua orang, termasuk di Desa Condro ini. Di sisi lain, kita juga ingin bahwa generasi muda kita terutama anak-anak gemar membaca dan melupakan gadget mereka, dan secara bersama-sama kita wujudkan Indonesia Emas 2045,” ucap Tutik.

Selain buku, bantuan ini juga mencakup beberapa rak buku yang akan ditempatkan di perpustakaan desa. Rak buku ini akan memudahkan pengelolaan dan penataan buku-buku tersebut, sehingga masyarakat dapat dengan mudah menemukan dan meminjam buku yang mereka butuhkan.

Masyarakat Desa Condro menyambut baik bantuan ini dan berharap agar program serupa dapat terus berlanjut, sehingga desa-desa lain di seluruh Indonesia juga dapat merasakan manfaatnya.

Dengan adanya peningkatan akses terhadap bahan bacaan, diharapkan angka melek huruf di daerah pedesaan akan meningkat, serta tercipta budaya baca yang kuat di tengah masyarakat.

Bantuan dari Perpusnas RI ini juga menjadi momentum penting bagi pemerintah desa untuk menggalakkan berbagai program literasi dan kegiatan membaca di Desa Condro, seperti mengadakan lomba membaca, diskusi buku, dan pelatihan keterampilan literasi bagi masyarakat. Ini merupakan langkah awal menuju desa yang lebih cerdas dan berwawasan luas.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *