TNI

Dandim 0804 Magetan Ajak Isi Kemerdekaan dengan Karya Nyata

42
×

Dandim 0804 Magetan Ajak Isi Kemerdekaan dengan Karya Nyata

Sebarkan artikel ini
Dandim 0804 Magetan
Dandim 0804 Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki saat menjadi inspektur upacara di Alun-alun

BERITABANGSA.ID, MAGETAN – Komandan Kodim (Dandim) 0804 Magetan Letkol Inf Hasan Dasuki, selaku inspektur upacara mengajak seluruh lapisan masyarakat mengisi kemerdekaan dengan karya nyata.

Demikian amanat Dandim saat menjadi inspektur upacara penurunan bendera HUT RI di Alun-alun Magetan, Sabtu (17/8/2024).

banner 300600

HUT Kemerdekaan harus menjadi momentum melanjutkan perjuangan para pahlawan dengan karya nyata menuju Nusantara Baru Indonesia Maju.

“Kita harus mengisi kemerdekaan dengan kerja dan karya nyata. Kita harus terus berjuang untuk mencapai cita-cita bangsa Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera,” kata Dandim.

Dandim juga mengajak masyarakat untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan bangsa karena menjadi modal utama membangun bangsa yang kuat dan maju.

“Mari kita jaga persatuan dan kesatuan bangsa. Jangan mudah terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin memecah belah bangsa kita,” ajak Dandim.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *