Olah Raga

Kompetisi Bola Volly Setren Cup 2024 Meriahkan HUT ke-79 RI di Magetan

61
×

Kompetisi Bola Volly Setren Cup 2024 Meriahkan HUT ke-79 RI di Magetan

Sebarkan artikel ini
Setren Cup 2024.
Pemain Bola Volly Cup Desa Tamanan dan Desa Pojoksari Magetan

BERITABANGSA.ID, MAGETAN – Peringatan HUT ke-79 Republik Indonesia, diperingati Karang Taruna Desa Tamanan, Kecamatan Sukomoro, Kabupaten Magetan, dengan menggelar kompetisi bola volly Setren Cup 2024.

Turnamen ini berlangsung sejak 21 Juli hingga 7 Agustus 2024 bertempat di lapangan bola volly desa setempat.

banner 300600

Di laga final ini, mempertemukan tim Desa Pojoksari melawan Desa Tamanan Kecamatan Sukomoro Magetan.

“Saya apresiasi kegiatan ini sebagai ajang pencarian bakat dan silaturahmi antar desa,” ujar Kepala Desa Tamanan, Hariyono, Sabtu (10/8/2024) malam.

Di final turnamen ini mempertemukan tim dari Desa Tamanan melawan Desa Pojoksari.

Antusiasme masyarakat berlangsung meriah dengan kehadiran masyarakat yang ramai, tertib, damai, dan antusias.

Pertandingan semakin hidup dengan kehadiran komentator. Selain gratis biaya masuk, panitia juga menyiapkan ratusan doorprize menarik.

Ketua Panitia, Mukti didampingi Edy Wakil Ketua Panitia, menyampaikan bahwa peserta kompetisi berasal dari beberapa desa, peserta diambil 4 juara dan mendapatkan uang pembinaan.

Selain lomba volly, masyarakat Desa Tamanan, juga menggelar berbagai kegiatan lain dalam memeriahkan HUT ke-79 RI, di antaranya jalan santai bersama warga.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *