Terkini

Mantan Rektor UIJ Naik Becak ke Kantor PKB, Daftar Bacawabup Jember

85
×

Mantan Rektor UIJ Naik Becak ke Kantor PKB, Daftar Bacawabup Jember

Sebarkan artikel ini
Mantan rektor UIJ
Mantan Rektor UIJ, Abdul Hadi naik becak untuk daftar Bacawabup Jember.

BERITABANGSA.ID, JEMBER – Dengan menaiki becak motor sejauh 21 kilometer dari rumahnya di Desa Seputih Kecamatan Mayang Jember, Mantan Rektor Universitas Islam Jember (UIJ), Abdul Hadi mendatangi Kantor DPC Partai Kebangkitan Bangsa Jember, Jalan Danau Toba Kelurahan Tegalgede, Sumbersari Jember, Kamis 02 Mei 2024.

Kedatangan Hadi ke Kantor DPC PKB Jember untuk mendaftarkan diri sebagai bakal calon wakil bupati (Bacawabup) Jember.

Sebagai kader Nahdlatul Ulama, ia merasa terpanggil untuk ikut berkontestasi dalam Pilkada 2024.

“Sebagai Wakil Ketua PCNU Jember, saya merasa terpanggil untuk mengabdikan diri kepada masyarakat Jember,” ujar Abdul Hadi.
Visi misi yang ditawarkan Abdul Hadi adalah memajukan pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, serta pelayanan birokrasi yang memudahkan untuk masyarakat.

Terdapat sembilan becak motor yang mengantarkan Abdul Hadi ke Kantor DPC PKB Jember.

Menurutnya, angka sembilan sesuai dengan jumlah bintang dalam logo Nahdlatul Ulama.

Sementara itu, Ketua DPC PKB Jember Ayub Junaedi mengaku bahagia kader NU juga mendaftarkan diri dalam kontestasi Pilkada.

Hal ini tak lain untuk mengabdikan diri kepada ummat sesuai semangat yang diusung NU.

“Terima kasih kepada bapak Hadi, kader NU yang siap mengabdikan diri kepada warga Jember, berkas pendaftaran ini kami terima, selanjutnya akan diverifikasi dan dikirim ke DPP PKB, rekomnya nanti DPP PKB yang menentukan,” ujar Ayub Junaedi.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

>>> Ikuti saluran whatsapp beritabangsa.id
Example 468x60Example 468x60Example 468x60 Example 468x60