Polri

Unit Patroli Raimas Polres Tanjung Perak Gagalkan Tawuran Antar Geng

1486
×

Unit Patroli Raimas Polres Tanjung Perak Gagalkan Tawuran Antar Geng

Sebarkan artikel ini

BERITABANGSA.ID, SURABAYA – Tim Patroli Raimas Polres Tanjung Perak menggagalkan aksi tawuran dua geng anak muda Surabaya.

Dua geng All Star Soerabaja dan Gangster Surabaya, hendak bentrok di Dukuh Bulak Banteng, Surabaya.

Scroll untuk melihat berita

Sebanyak 6 remaja, YD (17) warga Jalan Pogot Lama Surabaya, AA (18) warga Jalan Sidotopo Surabaya, MZ (15) warga Jalan Wonokusumo Lor Surabaya, MFM (22) warga Jalan Wonokusumo Kidul Surabaya, dan MA (23) warga Jalan Wonosari Surabaya diringkus polisi.

Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak AKBP William Cornelis Tanasale melalui Kasi Humas Iptu Suroto, menegaskan penangkapan keenam pemuda itu pada Sabtu (24/2/2024) pukul 03.00 WIB.

Saat itu, tim patroli Raimas membuntuti 6 orang remaja pemotor yang mencurigakan.

Benar saja, mereka hendak tawuran dengan kelompok lain. Mereka janjian di lokasi yang ditentukan.

“Ada 6 orang remaja yang hendak tawuran kita langsung amankan,” kata Kasihumas Iptu Suroto, Minggu (25/2/2024).

Kata dia, mereka sempat kabur dan membuang senjata tajam yang akan dipakai tawuran. Namun, tim patroli berhasil membekuk mereka beserta barang bukti.

“Di saat pengejaran di tempat lain wilayah Wonokusumo Surabaya. Polisi menyita barang bukti, dua pucuk sajam, satu buah celurit, empat unit HP, tiga unit motor,” ujar Iptu Suroto.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.id

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *