Selama menginap di Novotel Samator Surabaya Timur, pemilihan menu makanan untuk sarapan, makan siang hingga makan malam menjadi prioritas utama yang tak bisa dikesampingkan.
Masing-masing negara peserta AVC Challenge Cup for Women 2023 memiliki preferensi tersendiri seperti yang disampaikan oleh Chef Emanuel Hartawan sebagai Food and Beverage Director.

“Uzbekistan, mereka sangat senang dengan ayam goreng bertulang tanpa tepung, kentang goreng, buah pisang dan apel. Lain lagi dengan India yang tidak mengonsumsi daging sapi dan menyukai bumbu Kari, lalu Iran yang sangat suka buah Anggur, Australia yang suka roti-rotian dan masih banyak lagi. Selain preferensi masing-masing negara, kami juga memperhatikan kebutuhan perorangan misalnya atlet yang vegetarian. Kami sediakan sebaik mungkin demi kenyamanan mereka yang perlu tubuh fit dan mood yang baik untuk berkompetisi,” ujar Emanuel.
Selain menu makanan, kesehatan para atlet serta kebutuhan transportasi untuk mobilitas juga tidak lepas dari perhatian Novotel Samator Surabaya Timur.
“Kami menyediakan klinik khusus 24 jam bagi atlet AVC Challenge Cup for Women 2023 beserta dengan dokter on call yang stand by sesuai dengan jam operasional yang kami tentukan,” tutur David Kalalo, General Manager Novotel Samator, Surabaya Timur kepada Beritabangsa.id.
David menambahkan, untuk mobilitas, pihaknya menyediakan beberapa jenis mobil yang dapat digunakan sebagai shuttle dan dua di antaranya merupakan mobil HEV (Hybrid Electric Vehicles) yang ramah lingkungan.