Daerah

Kades Babakan Gandeng Mitra Nusa dan KP Mitra Nusa Mandiri Guna Optimalkan Sektor UMKM

61
×

Kades Babakan Gandeng Mitra Nusa dan KP Mitra Nusa Mandiri Guna Optimalkan Sektor UMKM

Sebarkan artikel ini
Kades
Kades Babakan, Moch Rifal Andrianto

BERITABANGSA.COM-LUMAJANG- Segala upaya dilakukan Pemerintahan Desa (Pemdes) Babakan, Kecamatan Padang, untuk mendongkrak perekonomian masyarakat melalui Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) di Kabupaten Lumajang.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Desa (Kades) Babakan, Kecamatan Padang, Moch Rifal Andrianto. Dia, mengaku akan terus berkoordinasi dan berkomunikasi dengan para pelaku UMKM dan berkomitmen untuk terus mendukung sampai sukses.

Scroll untuk melihat berita

“Kami sudah melakukan pendekatan kepada para pelaku UMKM untuk bersaing di kancah nasional dan bahkan go internasional, dengan berkerjasama melalui komunitas UMKM Mitra Nusa dan Koperasi Pemasaran Mitra Nusa Mandiri,” katanya saat ditemui awak media di ruang kerjanya, Selasa (2/8/2022).

Rifal juga menyampaikan jika di daerahnya ada berbagai macam usaha, seperti keripik pisang khas Lumajang di mana Wilayah Lumajang merupakan kota pisang yang sangat kaya akan bahan baku pisang menjadi energi tersendiri.

“Selain itu ada pula usaha keripik ketela, dimana Ketela pohon di Lumajang juga sangat melimpah, usaha jamu tradisional, pengrajin meubel masing-masing bahan baku bisa didapat dengan mudah dan murah untuk itu harus bisa berkembang,” tambahnya.

Bersama dengan Mitra Nusa, kata mantan analis BNI ini, masing-masing usaha tersebut saat ini sudah berjalan dan telah diberikan sosialisasi terkait persoalan packaging, sertifikasi halal dan cara pemasaran yang benar baik dengan sistem manual maupun digital.

“Kami sudah berupaya mendongkrak dari berbagai sektor, dan yang lainnya itu untuk memaksimalkan potensi yang ada pada pelaku UMKM di Desa Babakan,” imbuhnya lagi.

Dari sisi akses permodalan, Kades Rifal memberikan peluang kepada pelaku usaha UMKM dalam memperoleh kredit untuk mengembangkan usahanya, agar bisa lebih besar lagi.

“Bagi mereka yang kesulitan permodalan kami berikan solusi dalam menyelesaikan persoalan modal, yakni diuruskan pinjaman lunak tanpa agunan ke perbankan,” bebernya.

Dari aspek perizinan atas produk yang mereka pasarkan kepada masyarakat luas, Rifal juga sudah menyerahkan hal tersebut dengan pihak Mitra Nusa, sebab mereka ahlinya.

“Kami hanya bisa memberikan surat keterangan usaha dari desa yang bisa membantu mereka yang kesulitan dalam bidang permodalan dengan cara dicarikan pinjaman lunak tanpa agunan, semua itu merupakan usaha pihak desa bersama stakeholder agar masyarakat pelaku UMKM bisa berkembang dengan maksimal,” ujarnya kembali.

Pasca pandemi Covid-19, berbagai sektor sendi perekonomian sangat berdampak buruk bagi mereka pelaku usaha UMKM, dan saat ini mereka mulai kembali bangkit dan diharapkan bisa berkembang secara maksimal kedepannya.

Namun demikian, dikatakan Kades Babakan ini menekankan, sukses tidaknya UMKM di desanya juga kembali lagi pada para pelaku, untuk itu pelaku usaha UMKM juga harus komitmen untuk terus maju dan berkembang agar usahanya juga terus berkembang dengan maksimal.

>>> Klik berita lainnya di news google beritabangsa.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *